Advertisement

Satu hal yang dijamin bikin kamu betah berlama-lama di Canggu adalah pilihan cafe maupun tempat makannya yang beragam. Bahkan bisa dibilang, cafe-cafe di Canggu berada di level yang berbeda dibandingkan daerah lain di Bali.

Tak sekadar menyajikan makanan dan minuman enak, mereka juga menyuguhkan konsep yang unik, Instagramable, dan beberapa bahkan memiliki pemandangan luar biasa.

Sebagai warga Canggu selama beberapa tahun terakhir, inilah beberapa di antaranya yang kami rekomendasikan di mana kamu bisa kongkow cantik sembari menikmati menu sarapan, brunch, atau kopi dengan kualitas terbaik dan paling mantul!

Baca juga:

Panduan lengkap & tips liburan dan wisata di Canggu, Bali

1. Puaskan obsesimu terhadap alpukat di sini!: The Avocado Factory

Kalau biasanya kamu hanya sering menikmati alpukat dalam bentuk jus atau eh teler, bersiaplah untuk dikejutkan oleh aneka inovasi olahan alpukat yang tak pernah terbayangkan sebelumnya.

Terletak di antara hamparan persawahan nan cantik di Canggu, The Avocado Factory merupakan cafe dengan spesialisasi sajian serba alpukat pertama di Indonesia bahkan di Asia Tenggara.

Photo Via Katesil, Niaanjany, Soezan85, Tequilayau

Menu-menu yang disajikan di sini tak hanya sehat dan memanjakan lidah, tapi juga unik dan sedap dipandang. Beberapa menu favorit di sini antara lain AvoPancake, AvoBread, Eggs Benedict, Viva Las Vegas, Poke Bowl, serta Avo King Burger yang kelezatannya nggak perlu diragukan lagi. Yup, tentu saja… semua menu tersebut menggunakan bahan dasar alpukat!

Photo Via Dzerassa_gussoeva
Photo Via Theavocadofactory, Fanta_sia

Istimewanya lagi, hampir semua menu yang disuguhkan di sini merupakan homemade, dari mulai roti yang dibuat setiap pagi, kopi yang di-roasting sendiri, sampai kombucha spesial racikan sang mixologist.

Selain karena tempatnya yang nyaman serta makanan yang enak (sekaligus sehat), hal lain yang bikin kami jatuh hati dengan The Avocado Factory adalah komitmen mereka yang tinggi terhadap kelestarian lingkungan serta pemberdayaan petani alpukat lokal.

Nggak salah kan mengapa kami sangat merekomendasikan tempat ini? Cobain deh, pasti nggak bakalan nyesel!

The Avocado Factory

Harga: Makanan mulai Rp50.000 | Minuman mulai Rp20.000
Alamat: Jl. Tanah Barak, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kab. Badung, Bali. Koordinat di sini
Telepon: 0813 3738 2521
Jam Operasional: 07.00 – 23.00

Instagram

2. Croissant terenak di Bali? Buktikan sendiri!: Butterman Croissanterie

Tak banyak tempat baru di Bali yang berhasil melalui pandemi dengan sukses… Butterman ini adalah salah satunya.

Tempatnya emang nggak terlalu besar dengan area indoor dan outdoor “ala kadarnya”, namun hebatnya hampir selalu ramai oleh pengunjung, bahkan sampai waiting list. Penyebabnya adalah croissant mereka yang ikonik dan digadang-gadang sebagai salah satu yang terenak se-Bali.

Photo Via Larissandrea, Lindsfoodreview, Theresajenniferwijaya

Croissant yang dijual di sini semuanya fresh from the oven. Bagian luarnya yang begitu renyah dengan bagian dalam yang lembut serta aroma butter yang kuat membuat siapapun ketagihan sarapan di sini.

Photo Via Daily.eativity

Butterman Croissanterie

Harga: Makanan mulai Rp20.000 | Minuman mulai Rp26.000
Alamat: Jl. Pantai Berawa No.10, Tibubeneng, Canggu, Kec. Kuta Utara, Bali. Koordinat di sini.
Telepon: 0811 3960 0050
Jam Operasional: 09.00 – 16.00

Website


3. Telur orak-arik istimewa untuk sarapan: BAKED.

Begitu memasuki tempat ini, yang pertama akan menyambutmu adalah harumnya aroma pastry yang baru keluar dari oven.

Photo Via Jasminecalistaa, Galihmerdeka, Dominicosavio, Nindyaningrum

Sama seperti Butterman, menu andalan di sini adalah croissant-nya yang nggak kalah tersohor. Tapi jangan salah, tak sedikit pengunjung yang datang ke sini demi scrambled eggs-nya yang terkenal fluffy dan lembut di mulut dan disajikan dengan sourdough.

Photo Via Ohdailydozes, Delightfoodmedia, Mr.thamciak, Galihmerdeka

Bayangkan, saat musim pandemi saja tempat ini selalu ramai dan padat pengunjung. Apalagi sekarang? Makanya, mumpung ke Canggu, sempet-sempetin deh sarapan atau brunch di sini!

BAKED.

Harga: Pastry mulai Rp10.000 | Minuman mulai Rp30.000
Alamat: Jl. Raya Semat Gg. Kupu kupu No.1, Tibubeneng, Canggu, Kec. Kuta Utara, Bali. Koordinat di sini.
Telepon: 0813 3821 3519
Jam Operasional: 07.00 – 16.00

Website

4. Cafe serba matcha pertama di Bali: Matcha Cafe

Beberapa tahun terakhir ini segala sesuatu yang serba matcha atau teh hijau khas Jepang menjamur di mana-mana.

Nah, jika kamu merupakan salah satu pecinta berat matcha, maka Matcha Cafe ini merupakan tempat ideal buatmu menghabiskan waktu sambil nongkrong cantik.

Photo Via Cindyluciana, Demulyana.ebendy, Embukow, Agnisratna

Hampir semua menu makanan dan minuman yang ditawarkan di cafe yang cukup Instagramable ini berbahan dasar matcha: ada matcha breakfast banana bread, matcha nutella pancake, matcha smoothie bowl, matcha cupcake, matcha cheesecake, matcha tiramisu, matcha latte, matcha ginger ale dan baaaanyak lagi.

Kaya akan antioksidan, vitamin, asam amino, mineral, dan serat, bisa jadi sarapan serba matcha di sini efeknya nggak kalah kaya minum suplemen 😁

Matcha Cafe

Harga: Makanan mulai Rp35.000 | Minuman mulai Rp25.000
Alamat: Jl. Pantai Berawa No.99, Tibubeneng, Canggu, Kec. Kuta Utara, Bali. Koordinat di sini.
Telepon: 0812 3853 6138
Jam Operasional: 08.00 – 17.00

Website

5. Ada alasan di balik viralnya tempat ini: Sensorium

Ngebahas rekomendasi tempat brunch di Canggu rasanya nggak afdol kalau tidak memasukkan cafe yang viral dan hits yang selalu ramai pengunjung ini ke dalam daftar.

Tempatnya emang nggak terlalu besar, tapi kalau ke sini di akhir pekan atau di jam-jam makan, bersiaplah untuk mengantre, karena memang makanan yang mereka sajikan seenak itu! Makanya, jangan heran kalau cafe ini jadi destinasi wajib sebagian warga ibukota yang liburan ke Bali.

Photo Via Meilyandw, Timo0o_, Lenggo24, Chachaayuxz

Menu-menu yang disajikan di sini kebanyakan terinspirasi dari hidangan fushion Australia-Asia (khususnya Jepang), seperti brunch dry ramen, Japanese scrambled egg, atau bacon and egg roll.

Photo Via Romtabletotummy

Sensorium

Harga: Makanan mulai Rp40.000 | Minuman mulai Rp25.000
Alamat: Jl. Pantai Batu Bolong No.31A, Canggu, Kec. Kuta Utara, Bali. Koordinat di sini.
Telepon: 0851 6143 8812
Jam Operasional: 09.00 – 16.00

Website

6. Brunch cantik ala Emily in Paris: Esperluette

Sering membayangkan enaknya kehidupan Emily di serial Emily in Paris yang nge-hits di Netflix? Di cafe tersembunyi di Canggu ini kamu bisa bergaya ala-ala Emily..

Cafe dua lantai dengan menu ala Prancis memang bisa dibilang mungil, namun hampir semua sudutnya begitu estetik dan instajenik ini… Bisa-bisa kamu malah sibuk foto-foto nih.

Photo Via Bali.coffeespot, Alina_freelifing, Yunitaglot
Photo Via Somos_aloha_mundo, Veloviolin

Bingung mau brunch dengan menu manis atau savoury? Di sini tersedia paket Esperluette Famous Brunch seharga Rp115.000 yang terdiri dari satu menu sweet, satu menu savoury, satu kopi/teh, serta satu jus buah segar.

Esperluette

Harga: Pastry mulai Rp27.500 | Minuman mulai Rp26.000
Alamat: Jl. Munduk Kedungu No.17, Pererenan, Kec. Mengwi, Bali. Koordinat di sini.
Telepon: 0811 390 8918
Jam Operasional: 08.00 – 18.00

Website

7. Pagi, siang, malam tetap memesona: Milu by Nook

Siapa sih yang nggak kenal dengan cafe Nook yang ada di Seminyak? Rasanya hampir semua orang yang liburan ke Bali pasti pernah posting sedang bersantap di Nook dengan view sawahnya yang cantik.

Photo Via Agathaa.christie, Jeslyn17_, Dewiradityaa

Memiliki konsep yang 11-12 dengan Nook (karena memang masih “adik-kakak”), Milu juga menawarkan suasana tropis yang persis dengan Nook. Bedanya, di sini areanya lebih luas meski memiliki vibes “terpencil”. Ya, jangan tertipu dengan tampilan depannya yang tampak mungil karena area dalamnya sangat luas.

Photo Via Cheewy88, Oliwiachomentowska

Soal menu breakfast atau brunch, hampir semua menu di sini tidak mengecewakan. Bahkan menu khusus anak-anak pun ada.

Photo Via Fooddiary.bysavira, Omndutsukamakan, Lady_slowdown, The.hungrylittlepiglet

Milu by Nook

Harga: Makanan mulai Rp35.000 | Minuman mulai Rp20.000
Alamat: Jl. Pantai Berawa No. 90 XO, Canggu, Kuta, Tibubeneng, Kec. Kuta Utara,, Bali. Koordinat di sini.
Telepon: 0822 4711 4441
Jam Operasional: 08.00 – 23.00

Website

8. Cafe tersembunyi dengan suasana tengah hutan: Woods Pererenan

Cafe tersembunyi di daerah Pererenan ini benar-benar unik, karena didirikan di antara pepohonan yang sudah tumbuh terlebih dahulu di lokasi tersebut!

Photo Via Evihardanie, Fenamelilia, Niaanietha

Selain lokasinya yang bukan di jalanan utama Canggu, suasana serba alami sangat terasa di sini karena interiornya yang serba kayu tanpa polesan dan ornamen macam-macam. Jangan kaget kalau tiba-tiba ada sehelai daun jatuh ke makananmu, karena area makannya berada di sekeliling pepohonan dan aneka tanaman hijau.

Photo Via Chandralukitha, Shawneesaphier, Surroundedbygoodfoods, Niaanietha

Menu breakfast yang jadi signature mereka adalah Bamboo Benny yang terdiri dari English muffin, poached eggs, wilted greens, miso hollandaise dan spinach.

Photo Via Surroundedbygoodfoods

Cocok banget sih kalau mau kongkow santai bareng temen-temen dalam suasana yang santai dan rileks.

Woods Pererenan

Harga: Makanan mulai Rp30.000 | Minuman mulai Rp20.000
Alamat: Jl. Dalem Lingsir No.8, Pererenan, Kec. Mengwi, Bali. Koordinat di sini.
Telepon: 0853 3393 5558
Jam Operasional: 08.00 – 23.00

Website

9. Toko roti berbahan tepung pisang pertama di dunia: Made’s Banana Flour Co.

Apakah kamu penyuka pisang seperti kami? Kalau begitu kamu juga pasti akan jatuh cinta dengan Made’s Banana Flour Co., karena semua kue dan roti di sini dibuat dari bahan tepung pisang. Ya, baru tahu kan kalau pisang bisa dijadikan tepung?

Photo Via Kristin Mark, 2girls1backpack, Rick de Jong

Entah itu crepes, pancake, waffle, sampai french toast sampai aneka pastry, cookies dan mini tart, semua terbuat dari tepung pisang yang sehat, kaya potasium, dan gluten-free. Menyantap banyak hidangan di sini nggak akan merasa bersalah deh.

Photo Via Madesbananaflourco, Kristin Mark

Rasa dan aroma pisang yang ringan, berpadu dengan aneka toping – baik gurih maupun manis – ternyata enak dan unik juga lho!

Datanglah di pagi hari dan cicipilah menu Breakfast Special mereka yang sudah sepaket dengan secangkir kopi.

Made’s Banana Flour Co.

Harga: Mulai Rp25.000
Alamat: Jl. Pantai Batu Bolong No.41, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kab. Badung, Bali. Koordinat di sini.
Telepon: 0878 5034 4044
Jam Operasional: 08.00 – 18.00

Website

10. Sarapan sehat dan seimbang di tempat yang nyaman: nude

Jangan mikir yang nggak-nggak dulu. Ini bukan cafe di mana kamu bisa bebas nude alias telanjang 😅

Cafe ini memadukan unsur bangunan joglo khas Jawa dengan konsep minimalis ala Skandinavian. Penasaran kan?

Photo Via Mbak_fotokopi, Gebrinaverdesonia, Vanissakaris

Pilihan menu sarapan atau brunch yang bisa kamu pesan di sini lumayan banyak. Dari yang vegan, gluten free, raw food (makanan yang tidak diolah dengan suhu lebih dari 49 derajat celsius), sampai big breakfast dengan sosis, bacon dan kentang goreng semua ada.

Jika kamu nggak tahan gerah, nude memiliki area indoor dengan AC yang cukup sejuk serta wifi yang mumpuni. Cocok juga buat kamu yang demen work from cafe.

nude

Harga: Makanan mulai Rp55.000 | Minuman mulai Rp25.000
Alamat: Jl. Pantai Berawa No.33, Tibubeneng, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kab. Badung, Bali. Koordinat di sini.
Telepon: 0852 3821 4003
Jam Operasional: 07.00 – 22.00

Website

11. Kreasikan dan racik sendiri sarapanmu: Copenhagen

Apakah kamu termasuk orang yang pemilih kalau soal memesan menu sarapan? Kalau jawabanmu adalah “ya”, maka Copenhagen siap mengakomodir keinginanmu.

Photo Via We_do_bali, Neversunset, Rhyalatief_panda

Begitu duduk untuk sarapan, kamu akan langsung disodorkan sehelai kartu menu sarapan yang bisa kamu racik sendiri, mulai dari jenis rotinya, olahan telur, pilihan buah dan sayur, pilihan jenis protein hewani, sampai jenis makanan penutupnya.

Photo Via Coeliacinsight, Balischoolofparadise

Karena cafe ini bernama Copenhagen, kami sarankan sih cobain roti Danish Rye khas Denmark yang jarang bisa ditemukan di tempat lain. Bahkan hanya dengan olesan butter saja sudah jadi sarapan yang sempurna.

Copenhagen

Harga: Breakfast mulai Rp65.000 | Minuman mulai Rp25.000
Alamat: Jl. Canggu Padang Linjong No.71a, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kab. Badung, Bali. Koordinat di sini.
Telepon: 0812 8197 8268
Jam Operasional: 06.00 – 18.00

Website

12. Memulai hari di salah satu tempat ngopi terbaik di Bali: Hungry Bird Coffee Roaster

Berbicara soal kopi terenak di Bali, kemungkinan besar nama Hungry Bird Coffee Roaster akan muncul. Bahkan tak sedikit cafe lain di sekitar Bali maupun luar pulau yang menggunakan biji kopi mereka.

Memasuki coffeeshop yang terletak di dekat Canggu shortcut nan legendaris itu, harumnya aroma kopi yang baru disangrai akan langsung menyeruak dan membuatmu melayang. Jangan ngaku pecinta kopi deh kalau belum menyempatkan singgah ke sini.

Photo Via Anggatusan, Aiken_x, Auliaaufar, Windyaprln

Pastinya ada banyak biji kopi single origin dari berbagai wilayah di tanah air yang bisa kamu coba di sini. Kalau bingung mau pilih yang mana, percaya saja dengan rekomendasi sang barista yang kerap menjuarai kompetisi nasional maupun internasional.

Selain kopi, tentunya sarapan nggak akan lengkap tanpa sandwich, pancake, atau burger. Kopi berkualitas dengan harga yang cukup terjangkau untuk standard Canggu, tak heran kalau tempat ini selalu ramai.

Photo Via Kho_ric, Errenaldo, Ajan.ap_

Hungry Bird Coffee Roaster

Harga: Makanan mulai Rp26.000 | Minuman mulai Rp22.000
Alamat: Jl. Raya Semat Jl. Segara Perancak No.86, Tibubeneng, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kab. Badung, Bali. Koordinat di sini.
Telepon: (0361) 907 5646
Jam Operasional: 08.00 – 17.00

Website

13. Sarapan ala sang juara: Brunch Club Berawa

Dari namanya saja pasti udah ketebak kan kalau tempat makan yang berada di antara arena berkuda dan hamparan sawah hijau yang cantik ini memiliki spesialisasi menu-menu brunch.

Photo Via Rommel_atmadja

Dan asyiknya, semua menu brunch di sini bisa kamu santap sepanjang hari alias all day-brunch!

Oh ya, perlu kami beritahukan kalau menu sarapan dan brunch di sini kebanyakan ala Amerika dengan porsi yang cukup besar – jadi cocok buat kamu yang butuh energi ekstra atau yang lagi… *ehem*… hangover.

Mau breakfast sehat seperti House Made Granola sampai yang agak “berdosa” seperti Buttermilk Waffle yang disajikan bersama crispy bacon, maple syrup, dan crispy chicken, atau sarapan manis seperti Souffle Pancake yang tebalnya nggak tanggung-tanggung semua ada.

Photo Via Brunch_club_bali, Citrus.snaps_

Brunch Club Berawa

Harga: Makanan mulai Rp40.000 | Minuman mulai Rp20.000
Alamat: Perumahan Canggu Asri, Jl. Karang Suwung, Berawa, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kab. Badung, Bali. Koordinat di sini.
Telepon: 0815 1728 7929
Jam Operasional: 08.00 – 18.00

Website

14. Sulit untuk tidak jatuh cinta dengan tempat ini: Cinta Cafe

Pemandangan bagus ✅
Makanan enak ✅
Pet-friendly
Ada taman bermain anak ✅

Empat alasan di atas saja sudah cukup bagi kami untuk jatuh cinta dengan Cinta Cafe. Dan kami yakin kamupun akan merasakan hal yang sama di sini.

Photo Via Barziyan, Andilfa, Ypswrd

Menu-menu breakfast dan brunch yang mereka sajikan akan mengajakmu keliling dunia lewat indera pengecap, ada hidangan Prancis, Mediterania, Timur Tengah, Amerika, dan tentu saja Asia.

Photo Via Crazyhungryasian

Jujur, kami sudah beberapa kali ke sini sejak beberapa tahun lalu hingga sekarang setelah mengalami renovasi dan perluasan yang membuatnya jauh lebih nyaman. Tambah cinta!

Cinta Cafe

Harga: Makanan mulai Rp40.000 | Minuman mulai Rp22.000
Alamat: Jl. Pantai Berawa No.69, Tibubeneng, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kab. Badung, Bali. Koordinat di sini.
Telepon: 0812 3817 2422
Jam Operasional: 08.00 – 23.00

Website

15. Di sinilah semuanya berawal: Monsieur Spoon Canggu

Beberapa waktu lalu, cafe ini sempat viral saat baru buka di Jakarta. Tapi tahukah kamu kalau di Canggu inilah semuanya berawal?

Photo Via Mrs.diah_kartika, Kaddi

Sebelum Canggu sepopuler dan seramai sekarang, Monsieur Spoon merupakan salah satu tempat makan pertama di area tersebut yang membuat orang rela datang jauh-jauh ke sana untuk mencicipi croissant-nya yang begitu renyah di luar dan lembut di dalam.

Kelezatan aneka homemade pastry (terutama croissant dan bagel) di sini memang nggak perlu diragukan lagi. Sampai-sampai mereka harus buka beberapa cabang di Jakarta untuk bisa memanjakan lebih banyak pecintanya yang nggak bisa terbang ke Bali.

Photo Via Zekefoodies, Midorimicko, Mauapalagiyaa

Tapi dari sekian banyak cabangnya sekarang, tentu saja cabang pertama ini (atau istilah anak sekarang, “the OG”) memiliki nilai sentimental tersendiri yang wajib kamu alami.

Monsieur Spoon Canggu

Harga: Mulai Rp20.000
Alamat: Jl. Pantai Batu Bolong No.55, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kab. Badung, Bali. Koordinat di sini.
Telepon: 0878 6280 8859
Jam Operasional: 07.00 – 21.00

Website

Dari rekomendasi di atas, mana sajakah yang sudah pernah kamu coba? Apakah kamu punya tempat brunch favorit lain di Canggu? Share di kolom komen ya!

Semua yang tercantum di atas merupakan data terakhir pada saat artikel ini dibuat. Jika ada perubahan/update terbaru yang Anda ketahui, silakan informasikan kepada kami untuk segera diperbaharui. Terima kasih!
Beritahu kami

Advertise with us